Monday, 16 October 2017

JapanGP : Juara di Motegi Twin Ring, Andrea Dovizioso Selisih 11 Poin Saja dari Marc Marquez

[caption id="attachment_3508" align="aligncenter" width="650"]Pertarungan sengit di sirkuit Twin Ring Motegi - Jepang Pertarungan sengit di sirkuit Twin Ring Motegi - Jepang (motogp.com)[/caption]

JapanGP : Juara di Motegi Twin Ring, Andrea Dovizioso Selisih 11 Poin Saja dari Marc Marquez. Pertarungan ketat disuguhkan oleh dua kandidat juara motoGP 2017, Andrea Dovizioso (Ducati Team) vs Marc Marquez (Repsol Honda Team), di Sirkuit Twin Ring Motegi - Jepang. Persaingan sengit dihadirkan dari lap-1 hingga lap 24, tanpa kendor sedikitpun. Luar binasa !!!... dan hasil akhir lebih berpihak kepada pembalap Italia, Andrea Dovizioso, yang berhasil finish 0.249 detik lebih cepat dari Marc Marquez.

Hasil ini membuat selisih poin antara Andrea Dovizioso dengan Marc Marquez terpangkas menjadi 11 poin saja. Dimana sejauh ini Andrea Dovizioso berhasil mengumpulkan nilai sebanyak 233 poin sementara Marc Marquez 244 poin. Dengan sisa 3 balapan segalanya masih mungkin bagi kedua pembalap ini.

Memulai start dari posisi 5, Andrea Dovizioso tak butuh waktu banyak untuk melewati Johan Zarco, cukup 2 saja. Setelah berhasil mengovertake Johan Zarco, Andrea Dovizioso merangsek ke posisi 4. Kali ini yang harus harus dihadapi adalah si pemuncak klasemen, Marc Marquez, battle pun dimulai dari lap ini. Seiring melorotnya Jorge Lorenzo ke posisi 6 di lap ke-4, Andrea Dovizioso merangsek ke posisi 3 dan masih saja mengintili Marc Marquez 3. Sementara itu Danilo  Petruci mati-matian mempertahankan posisi 1 dari lap ke-2 hingga lap ke-12. 10 lap kemudian posisinya berhasil dikudeta oleh Marc Marquez. Satu lap kemudian gantian Andrea Dovizioso mengovertake Danilo Petruci.

[caption id="attachment_3509" align="aligncenter" width="650"]Marc Marquez gagal juara di lap terakhir Marc Marquez gagal juara di lap terakhir (motogp.com)[/caption]

Sebelas lap tersisa menjadi drama antara dua kandidat juara motoGP 2017, Marc Marquez dan Andrea Dovizioso. Pertarungan sengit terjadi di lap 18, hingga akhirnya Andrea Dovizioso berhasil merampas pimpinan balapan dari Marc Marquez. Disisi lain Marc Marquez pun tak mau menyerah begitu saja. Bahkan di 3 lap terakhir dia mampu menggeser kembali Andrea Docizioso. Sayangnya di lap terakhir kedahsyatan mesin Ducati besutan Andrea Dovizioso memang tak terbantahkan, hingga Marc Marquez pun harus puas finish di urutan ke-2.

Berikut klasemen sementara motoGP 2017 :


















































































Pos.RiderBikeNationPoints
1Marc MARQUEZHondaSPA244
2Andrea DOVIZIOSODucatiITA233
3Maverick VIÑALESYamahaSPA203
4Dani PEDROSAHondaSPA170
5Valentino ROSSIYamahaITA168
6Johann ZARCOYamahaFRA125
7Jorge LORENZODucatiSPA116
8Danilo PETRUCCIDucatiITA111
9Cal CRUTCHLOWHondaGBR92
10Jonas FOLGERYamahaGER84

Last, cmiiw...

1 comment:

  1. Bolavita Agennn Juddiii Online Terpercaya .. Meyediakan Segala jenis Juudii Online Lengkap !
    Mudah dan Aman.. Dpat di mainkan di mana saja ! Karena bisabluethooth jauh ..

    Daftar Info selengkapnya hubungi :
    Hubungi Cs kami :
    WA: +6281377055002
    BBM: BOLAVITA
    WeChat: BOLAVITA
    Line : cs_bolavita

    ReplyDelete

Gimana bro ?