Monday, 16 November 2015

Yamaha Byson, Motor Keren yang Kurang Digemari

[caption id="" align="alignnone" width="660" caption="Yamaha Byson, motor keren yang gak laku (iwanbanaran.com)"]image[/caption]



Tidak ada yang salah dengan penampilan Yamaha Byson. Semua sepakat (imho) bahwa Yamaha Byson adalah motor entry level dengan tampang maksimal, moge look. Apalagi varian facelift nya, lebih ganteng maksimal dari pendahulunya. Shroud lebih besar, namun gak sampai kedodoran layaknya Honda New MegaPro. Tanki makin kekar, meski banyak yang nyinyir dengan konsep kondomnya (padahal hampir rata2 motor besar tankinya berkondom lho,  wkwkwk...). Konsol digital baru. Jok terpisah, terlihat lebih eksklusive dan sporty. Dan lain-lain, dan lain-lain...

Wednesday, 7 October 2015

Motor Bermesin Radial Engine Lima Silinder sudah Mbrojol di Markas The Real Psycho Engine Indonesia Semangat Putra Motor, Purwokerto

[caption id="" align="aligncenter" width="600"]image ati-ati, biar cungkring tapi bermesin pesawat[/caption]

Jiaann... aseline ketinggalan update perkembangan riset mesin 5 silinder dengan konfigurasi radial engine oleh pakdhe Yusuf Adip Musthofa (cek profil beliau disini) dari the Real Psycho Engine Indonesia Semangat Putra Motor. Wong foto terakhir (yang saya comot dari fb pakdhe Yusuf) masih berupa rangkaian lima stang seher, lha kok tahu2 kemarin mak bedunduk rilis foto di beranda fb beliau sudah menjelma menjadi sebuah motor siap pancal.

Friday, 18 September 2015

[Late Post] Dua Kali Kehilangan Poin, Helm HJC Siap-siap Pisah Kepala dengan Jorge Lorenzo

Insiden pertama terjadi di race pembuka, Qatar. Ketika itu busa bagian depan melorot hingga menutupi mata Jorge Lorenzo. Alhasil poin yang didapat pun tidak maksimal. Sementara yang paling krusial adalah kejadian di seri Silverstone-Inggris Kemarin. Tampil gemilang di awal-awal lomba, bahkan memimpin hingga beberapa lap, performa Jorge Lorenzo perlahan-lahan menurun dikarenakan kaca helm yang berkabut. Ia pun harus rela finish di peringkat ke-4.  Dengan hasil tersebut gap poin perebutan gelar juara dunia motoGP menjadi 12 poin dari peringkat pertama, Valentino Rossi. Padahal sebelum race peringkat Jorge Lorenzo masih lebih baik (pemimpin klasemen) ketimbang  Valentino Rossi.


[caption id="" align="alignnone" width="980" caption="Kaca helm ngembun ? pelanggaraannn..."]image[/caption]



Patutkah helm yang disalahkan ? yup, saya sendiri berpendapat bahwa insiden helm memiliki andil signifikan dalam penurunan performa Jorge Lorenzo. Meskipun seorang Valentino Rossi berkomentar "just excuses, what's a foggy visor". Dimana-mana, vision atau penglihatan adalah hal yang utama. Coba diinget-inget, klo malem visor helm nya seringan di buka atau ditutup ? pasti lebih sering dibuka kan ? kenapa ? karena lebih nyaman untuk melihat, lebih alami. Sementara kalau pake visor, kenyamanan praktis berkurang karena silau atau membuat cahaya dari depan berpendar, sangat mengganggu. Apalagi ini balapan, tentunya pandangan harus dibuat nyaman dengan senyaman-nyamannya. Kalau sampai terhalanh busa atau kaca helm berkabut pasti akan menjadi bencana besar bagi si rider. Selain itu juga terkesan konyol dan tidak profesional.

Dalam kasus ini, yang paling dibuat ketar-ketir tentu saja HJC, sponsor utama helm   bagi Jorge Lorenzo di motoGP. Bisa jadi musim depan bakal tidak dipakai lagi oleh Jorge Lorenzo. Sebuah kerugian terbesar tentunya bagi pabrikan. Mengingat dari sisi marketing, selain Valentino Rossi dan Marc Marquez, Jorge Lorenzo juga merupakan ikon balap motoGP untuk saat ini. Apalagi performa Jorge Lorenzo sedang dalam track juara, sering podium bahkan menjadi salah satu pembalap dengan jumlah kemenangan paling banyak untuk saat ini. Gampangnya, nama HJC akan sering muncul di media-media.

Namun dengan dua insiden memalukan tersebut, nama HJC praktis tercoreng. Tidak cuma sedikit tapi sudah coreng moreng. Terlepas dari musim depan bakalan dipakai lagi oleh Jorge Lorenzo ataukah tidak.

Last, cmiiw...

Friday, 21 August 2015

Disana Seorang Bapak di Penjara Akibat Lalai Mempercayakan Mobil kepada Anak, Bagaimana dengan Indonesia ?

[caption id="" align="alignnone" width="680" caption="Masih inget kecelakaan di tol Jagorawi ? 6 orang tewas (kaskus.co.id) "]image[/caption]



Michael Ware, 54 tahun, akhirnya dijatuhi hukuman penjara 16th, setelah membiarkan anak putrinya yang berusia 15th mengendarai mobil miliknya hingga mengalami kecelakaan dan menyebabkan 3 orang temannya tewas. Hakim menyebut tindakan membiarkan anak dibawah umur mengendarai mobil  tersebut sebagai hal yang sembrono, bodoh dan egois. "Ayah macam apa dia ?" ujar Ray Hamill, hakim yang menangani kasus tersebut. Ia pun menambahkan, bahwa Michael Ware telah gagal menjadi seorang ayah.

Kecelakaan terjadi hampir setahun lalu, tepatnya tanggal 30 agustus 2014.  Di pegunungan Pocono, Pensylvania @ Amerika Serikat. Menewaskan Ryan Lesher, Shamus Digney dan Cullen Keffer. Ketiganya berusia 15 tahun dan sama-sama bersekolah di Philadelpia. Selain menewaskan 3 orang, kecelakaan tersebut juga mengakibatkan 3 orang lainnya luka-luka.

Putusan tersebut sendiri baru dibuat akhir-akhir ini setelah salah satu penumpang yang selamat melapor ke pihak kepolisian bahwa dia melihat sendiri Michael Ware memberikan kunci mobil kepada anaknya. Berdasarkan laporan inilah, Michael Ware yang sebelumnya dianggak tidak bersalah kemudian divonis 16 tahun penjara. Sementara anaknya, dihukum 300jam kerja sosial, membayar sejumlah denda serta membuat essai 2000 kata tentang akibat atas kejahatannya.

Dari pihak keluarga korban sendiri menilai bahwa Michael Ware tidak hanya bertanggung jawab atas jatuhnya korban akan tetapi dia juga dianggap telah merusak hidup anaknya sendiri. "kamu terlalu dini memberinya kebebasan, kamu telah gagal menjaga anakmu" ujar ayah Collen, salah satu korban yang meninggal.

... kembali ke Indonesia. Jadi teringat kecelakaan maut yang aktornya adalah anak seorang mega bintang Indonesia dimana mengakibatkan 6 orang tewas seketika. Atau kecelakaan yang melibatkan anak seorang menteri yang juga mengakibatkan jatuhnya korban jiwa. Atau seorang anak pengusaha yang menabraki pengguna jalan lain ibarat mainan saja. Dan kasus-kasus yang lain. Anehnya semua berakhir dengan 'damai' saja. Kereennn...

http://www.usnews.com/news/us/articles/2015/08/20/dad-of-15-year-old-who-crashed-suv-killing-3-gets-prison

Saturday, 15 August 2015

Ketika Jadi Hot Threads di KASKUS

 

[caption id="attachment_1115" align="aligncenter" width="631"]Jadi Hot Thread di KASKUS Jadi Hot Thread di KASKUS[/caption]

Entah ada angin dari mana tiba-tiba artikel Motor Kontestan MotoGP itu Bernilai Rp. 27 M, Ini Penjelasannya ! nyangkut di Kaskus dan menjadi HT (Hot Threads) untuk edisi jum'at, 14 agustus 2015. Padahal seumur-umur nge-thread juga gak pernah HT. Alhasil traffic pun njengat seketika. Maklum Kaskus merupakan forum terbesar, teramai dan mungkin tertua di Indonesia. Bahkan sempet ada kabar bahwa raksasa google berniat membelinya dengan nilai ratusan milyar. Bukti bahwa KASKUS lumayan disegani di dumay (dunia maya) .

 

[caption id="attachment_1108" align="aligncenter" width="600"]SS Hot Thread (HT) KASKUS SS Hot Thread (HT) KASKUS[/caption]

Namanya juga blog pinggiran, dapat hadiah HT dari KASKUS itu sesuatu banget. Numpang tenar lah istilahnya. Mengingat standar page view untuk blog ini perharinya paling cuman 400an halaman. Sementara waktu dapet hot thread, page view langsung meningkat menjadi 3.487 page view. Di KASKUS sendiri, thread sudah dilihat (sampai artikel ini ditulis) sebanyak 88.895 dengan jumlah komen 948 komen (dan belum satupun saya balas komennya #ngerasa bersalah). Woooohhhh... bahagianya. #lebay.

[caption id="attachment_1109" align="aligncenter" width="600"]Traffic setelah jadi Hot Thread (HT) di KASKUS Traffic setelah jadi Hot Thread (HT) di KASKUS[/caption]

 

Tentunya ini seakan momentum untuk lebih semangat lagi nge-blog nya. Berusaha untuk menampilkan artikel yang berbobot dan berisi. Tidak sekedar isi saja, judul artikel ya isi. Tanpa deskripsi apapun, ibarat status di facebook, kicauan di tweeter, selfie di instagram, sekedar ngejar traffic doang. Semangattt...!!!

[caption id="attachment_1110" align="aligncenter" width="600"]Traffic di KASKUS Traffic di KASKUS[/caption]

Last, cmiiw...

 

Wednesday, 12 August 2015

Motor Kontestan MotoGP Itu Berharga Rp. 27 Milyar. Ini Penjelasannya !

Mungkin sudah banyak yang paham kalau motor kontestan motogp itu sangat mahal harganya. Tapi seberapa mahal kah ? tak banyak orang yang tahu. Padahal jika kita tahu nilainya mungkin akan membuat kita (saya juga) termasuk yang sering koar-koar "...hobi kami mahal !" ups..., cuma bisa geleng-geleng kepala. Emang berapa sih ? $2jt USD bosss... atau setara dengan uang Rp. 27milyar...!!!

[caption id="" align="aligncenter" width="588"]image Honda RC213V-S (kiri) adalah versi legal dari motogp (kanan) (Andrea Yue, USA Today)[/caption]

Berikut adalah beberapa fakta yang membuat motor balap motogp itu sangat mihil bingit :
1. Hand Built. Yup,  motor motogp adalah buah karya tangan-tangan manusia bukan mesin. "Motor kontestan motogp merupakan motor prototipe yang menggunakan teknologi terkini di dunia otomotif", demikian menurut Julian Thomas dari Ducati. "Dan semua komponen motor dibuat dengan tangan  dimana msing-masing mesin dibuat secara terpisah", kata Bob Star dari Yamaha. Dan, semua mesin peserta motogp wajib dikarantina selama musim balapan berlangsung, tidak boleh dikilik-kilik lagi. Sehingga mesin harus dipersiapkan dan didesain sedemikian rupa menjadi mesin-mesin yang siap balap dan memiliki daya tahan untuk mengarungi balapan sebanyak mungkin, dari awal musim.

[caption id="" align="aligncenter" width="582"]image motor balap diseting khusus sesuai kebutuhan rider-nya (Andrea Yue, USAge Today)[/caption]

2. Spare Part Langka. Keberadaan spare part yang sedikit juga mempengaruhi mahalnya sebuah motor balap peserta motogp. "Ketika kamu memroduksi CBR1000RR, kamu juga memroduksi ribuan spare part, semisal rem atau shockbreaker. Dengan jumlah produksi yang banyak, harga pun bisa ditekan" ujar Livio Suppo, team principal dari Honda Repsol. Begitu juga pihak ketiga yang memroduksi spare part custom. Konsumen biasa cukup menghabiskan $3000–$15000 untuk mendandani shock breaker ohlins atau merk yang lain. Hal yang sama tidak berlaku untuk motor balap di motogp. Mengingat motor yang diproduksi sedikit maka sparepart yang diproduksipun sedikit, sehingga harga tidak bisa ditekan. Jangan heran kalau Yamaha harus menyiapkan setidaknya $100.000 (Rp. 1,3 M !!!) hanya untuk mengganti shockbreaker saja pada motor balapnya. Itu baru shockbreaker bagaimana dengan bagian utama, yaitu mesin ? Mesin adalah bagian yang paling vital dan mahal, mesin Honda yang ikut motogp harganya $220.000 (Rp. 3 M !!!), bisa buat beli Kawasaki H2 dua biji tuh bos...

[caption id="" align="aligncenter" width="572"]image Silahkan ditotal berapa M nilainya (motorcycleusa.com)[/caption]

3. Material yang Mahal. Demi mendapatkan motor yang ringan tapi tetap kuat, diperlukan material-material khusus yang super mahal dimana jarang ditemukan pada motor-motor produksi massal. Material titanium, magnesium, carbon hingga fiber membentuk sebuah motor balap dari mesin, rangka hingga fairing. Sebagai gambaran serat carbon harga per kg-nya sekitar $20 sementara 1kg besi dihargai hanya $2 saja (kok lebih mahal dibandingkan disini ya ?) Lalu bagaimana dengan plastik ? pasti lebih murah dari itu. "motor produksi masal menggunakan fairing berbahan plastik sementtara motor balap motogp berbahan serat karbon" kata Livio Suppo. Itu baru serat karbon, bagaimana dengan titanium, magnesium ?

[caption id="" align="aligncenter" width="572"]image cakram berbahan karbon, bukan besi atau baja biasa (ducati.ms)[/caption]

4. Teknologi. Sebagai perbandingan motor produksi masal menggunakan spring valve pada mesinnya sementara motor balap telah menggunakan penumatic valve. Selain tu motor balap juga telah menggunakan seamless gearbox, yang membuat perpindahan gigi ekstra halus serasa motor matic. Disisi lain pada motor balap juga tertanam 30-40 sensor yang bertugas mengumpulkan data-data tentang suspensi, rem, kemiringan, suhu knalpot dan lain-lain. Dimana setelah balapan data-data tersebut di download untuk dipelajari.

[caption id="attachment_1106" align="aligncenter" width="586"]Pedrosa pernah ndlosor gara-gara ini (sportrider.com) Pedrosa pernah ndlosor gara-gara ini (sportrider.com)[/caption]

5. Boros Spare Parts. Pemakain material spesifik yang dipakai dalam kondisi yang sangat ekstrim menghasilkan komponen cepat terkikis dan tidak layak pakai. Harus diganti. Sebagai contoh adalah ban, jika dalam pemakaian sehari-hari sebuah ban bisa dipakai hingga ribuan mil maka ridak demikian halnya dengan ban yang dipakai di motogp. Spesifikasi material yang berbeda, lebih lengket dan empuk yang bertujuan agar ban bisa nge-grip dengan aspal, tidak gampang tergelincir, namun konsekuensinya ban jadi cepat terkikis dan habis. Komponen mahal tapi cepet habis, buworosss dah...

[caption id="attachment_1099" align="aligncenter" width="601"]Spare part mahal tapi fast moving. piye jal ? (gtamotorcycle.com) Spare part mahal tapi fast moving. piye jal ? (gtamotorcycle.com)[/caption]

Tapi ketahuilah nilai $2juta itu belum termasuk riset dan pengembangan. Glodiaakkkhhh...!!! Jika semuanya dikalkulasikan maka harganya bisa berkali-kali lipat. Makanya, Julian Thomas daDucati mengatakan bahwa motor-motor balap dimotogp itu tak ternilai harganya.

Namun demikian itu semua bukan berarti balapan motogp sekedar ajang menghambur-hamburkan uang saja karena dari even tersebut pabrikan banyak mengambil informasi yang digunakan sebagai masukan untuk produksi motor-motor massal mereka. Tetep ada take n give nya laahhh... seperti kata Livio Suppo, perangkat elektronik pada sepeda motor yang paling canggih itu ada pada motogp, dan itu bagus untuk pengembangan sepeda motor masa depan.

Lalu, adakah motor produksi masal (meski diproduksi terbatas) dengan teknologi 'nyaris' motogp namun tetap dengan harga yang realistis ? Jawabannya ada, meskipun jumlahnya sangat sedikit. Sebut saja Honda RC213V-S, motor yang diperkenalkan oleh Honda ditahun 2012 dan berhasil menyabet gelar juara dunia dua kali, 2013 & 2014. Kini motor tersebut diproduksi sangat terbatas, hanya 200 unit saja, dan dijual untuk umum dengan harga yang 'terjangkau' $ 184.000,- atau sekitar Rp. 2,547 milyar saja (wkwkwk...terjangkau gundulmu !!!). Berbeda dengan versi balap Honda RC213V-S yang dijual untuk umum ini bertenaga sekitar 159 HP saja. Sangat jauh jika dibandingkan dengan versi balap, yang ada di angka 259 HP.

Yang sedikit agak murah sebut saja Yamaha R1M yang dibandrol $ 21.990 (Rp. 304 juta). Meskipun jauh lebih murah dari Honda RC213V-S, bahkan dengan Kawasaki H2 sekalipun, namun Yamaha R1M adalah motor yang dijual dengan piranti elektronik yang nyaris sama dengan motor balap di motogp. Diantaranya launch control, anti-wheelie control, quickshifter, slide control, GPS unit. Merupakan satu-satunya motor yang mengaplikasikan 6-axis Internal Measurement Unit (IMU) yang didalamnya terdapat gyro sensor (sensor canggih yang ada di helikopter, robot atau ponsel) yang berfungsi sebagai pendeteksi orientasi gerak dalam 6 sumbu (atas-bawah-depan-belakang-kanan dan kiri) dan juga acceleromotor yang berfungsi sebagai sensor kecepatan static maupun dynamic. Gak perlu dijelaskan lah, kapan-kapan aja, udah kepanjangan ini artikelnya.

[caption id="attachment_1094" align="aligncenter" width="633"]2015-yamaha-yzf-r1m-featured Yamaha YZF R1M piranti elektroniknya sekelas motoGP (cycleonline.com)[/caption]

Pada prinsipnya, fans motogp masih lebih beruntung karena (kalau mmpu) bisa memiliki motor yang nyaris sama dengan motor balap yang ada di motogp meskipun dengan harga yang selangit. Hal yang tidak bisa dilakukan oleh fan formula 1.

Last, cmiiw...

#sumber

 

Saturday, 8 August 2015

Kecelakaan Mengerikan antara Truck Container dengan Ular Phyton Raksasa

[caption id="attachment_1072" align="aligncenter" width="989"]Screenshot_2 Truk kontainer meledak terbakar[/caption]

Kecelakaan yang melibatkan satu truck container, beberapa kendaraan dan satu ekor ular phyton raksasa terjadi di jalanan Brasil. Mengakibatkan truck container meledak dan terbakar. Kejadian ini membuat sopir truk meninggal, satu induk phyton yang sedang mengandung 60 anak phyton pun mati seketika. Demikian juga ke-60 anak phyton pun ikut mati dalam kejadian itu.

Belum diketahui kronologis pasti atas insiden tersebut. Diduga truck container yang melaju cukup kencang tidak bisa menghindar manakala ada seekor ular phyton yang melintas. Tak ayal ular phyton yang sangat besar itupun terlindas roda truck. Sementara Truck container sendiri tergelincir setelah menabrak ular yang sangt besar itu, lalu menabrak beberapa mobil pribadi, meledak dan terbakar seketika. Hal yang mengerikan selain sopir truk container yang terbakar hidup-hidup adalah kondisi ular yang terlindas roda. Perut induk ular phyton yang ternyata sedang hamil ini pecah, membuat anak-anak phyton terburai keluar dari perut sang induk.

https://youtu.be/pmTkNczoQjw


Wednesday, 5 August 2015

Melihat Bentuk Keseluruhan, Honda Sonic 150 Berpotensi Menggoyang Monopoli Suzuki Satria FU di Kelas Ayago

[caption id="attachment_1066" align="aligncenter" width="1024"]Honda-Sonic-CB-kamayoran-IMG-20150805-WA0076-Copy Honda sonic 150, cukup menjanjikan (tmcblog.com)[/caption]

Akhirnya Honda Sonic 150 resmi diperkenalkan Astra Honda Motor. Tidak seperti yang saya sangkakan pada artikel sebelumnya, bahwa Honda Sonic 150 bakal memakai headlamp yang kegedean. Ternyata setelah melihat secara keseluruhan nampak bahwa komposisi cukup proposional. Bahkan boleh dibilang desain headlamp Honda Sonic 150 masih lebih bagus ketimbang headlamp Suzuki Satria FU.

image

Hal ini tentu saja menjadi warning bagi Suzuki Satria FU. Apalagi secara keseluruhan Honda Sonic 150 menawarkan fitur yang lebih wow dibandingkan Suzuki Satria FU. Selain tampilan yang lebih fresh, konsol speedometer Honda Sonic 150 sudah full digital, lampu-lampu pun sudah mengaplikasikan LED. Bandingkan saja dengan Suzuki Satria FU, yang dari awal kemunculannya hingga sekarang tidak ada perubahan sama sekali.

[caption id="" align="aligncenter" width="1024"]image Konsol full digital, tidak ditemui di Satria FU (tmcblog.com)[/caption]

Dan yang paling perlu diperhatikan oleh Suzuki adalah kekuatan brand Honda. Ibarat menghadapi tim sepakbola dengan kiper yang tangguh, 50% kekalahan sudah di depan mata pabrikan Suzuki. Butuh perhatian ekstra dan strategi super jitu agar tetap berada dijalur kemenangan. Lupakan sejenak dengan bebek super milik Yamaha, MX King 150. Meskipun tampilan, fitur,  power Yamaha MX King 150 lumayan bikin ngeri, namun mereka bukan ayago. Berbeda halnya dengan Honda Sonic 150, mereka sama-sama ayago, sama-sama satu kelas. So, watch out Suzuki !!!

Last, cmiiw...


Monday, 3 August 2015

A Short Timeline of Steve Jobs, Bos Besar Apple Inc.

Siapa yang tidak mengenal Steve Jobs, pendiri sekaligus bos besar dari Apple Inc. yang berhasil memperkenalkan temuan-temuan istimewa yang luarbiasa. Berikut adalah perjalanan singkat Steve Jobs, dari lahir hingga meninggalnya :

1955, Lahir dari seorang siswi yang tidak menikah, Steve Jobs kemudian diadopsi oleh Paul dan Clara Jobs.

1972, Bekerja sebagai teknisi di Atari, perusahaan video game dan komputer.

[caption id="" align="aligncenter" width="600"]image ATARI video game[/caption]

1974, Tamasya ke India mengubahnya menjadi budhist dan vegetarian.

[caption id="" align="aligncenter" width="618"]image Apple 1[/caption]

1976, Bersama temannya,  Steve Wozniak, dia membangun komputer Apple 1 di dalam garasi orang tuanya.

1977, Apple 2 sukses besar, Apple Inc. lahir.

[caption id="" align="aligncenter" width="628"]image pixar[/caption]

1985/6, Keluar dari Apple Inc., bergabung dengan NeXT dan Pixar yang cenderung lebih ke software daripada hardware komputer.

1996, Kembali ke Apple sebagai penasehat dan menolong Apple dari kebangkrutan.

[caption id="" align="aligncenter" width="616"]image ipod[/caption]

2001, iPod diperkenalkan dan menjadi musik player portable paling sukses di pasaran sepanjang zaman.

 

[caption id="" align="aligncenter" width="590"]image iPhone[/caption]

2007, iPhone pertama kai diperkenalkan.

2011, Meninggal karena kanker pankreas.


Migrasi dari Blogger Blogspot ke Wordpress ? Plugin "Blogger Importer Extended Jawabannya !

Awalnya saya berpikir untuk migrasi blog dari BLOGGER ke Wordpress itu butuh effort luarbiasa. Setidaknya itu yang saya tangkap ketika melihat para blogger papan atas mulai bermigrasi besar-besaran dari domain gratisan ke domain yang berbayar. Sepertinya kok susah banget. Memang sih, kebanyakan hanya bermigrasi dari sesama wordpress, jadi dari platform blog yang sama. Tapi justru karena itulah saya jadi bimbang ketika akan mentransfer semua artikel dari BLOGGER ke Wordpress yang secara platform beda. Pikir saya, kalau sesama platform saja (nampak) susah apalagi kalau lintas platform ? pastilah akan lebih susah. Alhasil domain yang sidah saya beli mesti mangkrak beberapa bulan tak terurus.

Hingga akhirnya saya mulai sedikit coba-coba, dan ternyata gampang sodara (maklum newbie), swear ! adalah feature plugin pada wordpress yang memudahkan proses migrasi, baik dari blogger ke wordprees atau dari wordpress ke wordpress atau dari platformm yang lain. Tinggal install plugin, aktifkan, impprt, transfer, SELESAI !!! dan semua artikel pun ter-copy sempurna hanya dalam hitungan menit saja, fantastis !

[caption id="attachment_1031" align="aligncenter" width="591"]Screenshot_6 Blogger Importer, mengecewakan ![/caption]

Lalu plugin apa si yang dipakai ? pertama kali saya mencoba dengan Blogger Importer dari wordpress.org. Namun sekalipun itu plugin resmi dari wordpress, kenyataannya aplikasinya tak semudah yang dibayangkan. Dalam percobaan pertama itu, saya GAGAL !!!  Untungnya semangat gak berhenti sampai disitu, saya terus mencari-cari plugin yang benar-benar cocok dan powerfull. Akhirnya saya dapatkan Blogger Importer Extended.

[caption id="attachment_1029" align="aligncenter" width="591"]Screenshot_5 Blogger Importer Extended, powerfull !!![/caption]

 

Plugin ini benar-benar simple dan sangat powerfull. Cukup dengan satu   plugin Blogger Importer Extended dari developer Yuri Farina ini semua teratasi dengan sempurna. Artikel, pages, tags, komen, images, link bahkan format tulisan bisa di transfer dengan begitu mudahnya. Sangat memuaskan sekali.

[caption id="attachment_1032" align="aligncenter" width="599"]screenshot-4 sekali hap, semua teratasi[/caption]

Kapan-kapan akan saya rangkumkan langkah step by step nya, Insya Alloh. Last, cmiiw...

Saturday, 1 August 2015

Sukanyamotor.blogspot.com Bermigrasi ke Sukanyamotor.com, Blogger atau Wordpress ? Pilihan yang Susah

Setelah nunggu beberapa bulan, akhirnya sukanyamotor.blogspot.com bermigrasi juga ke self hosted site, sukanyamotor.com . Nggak nyangka ternyata butuh waktu untuk bisa move on dari  Url lama. Entah kenapa, mungkin karena sudah telalu enjoy kali ya. Males nyeting-nyeting lagi, atur-atur lagi, mulai dari awal lagi.

image

Bahkan sempet ada saat dimana saya harus buat artikel yang sama dengan judul berbeda ditempat yang berbeda, satu di blogger satunya lagi di wordpress, pada waktu yang sama... aneh. Akhirnya per kemarin, 31 juli 2015, saya putuskan untuk mengakhiri kegalauan ini, migrasi ke wordpress dan memulai lagi semuanya dari awal. Semoga saja bisa langgeng .com nya ya ?, dan yang paling penting intensitas ngeblog juga makin tinggi. Aamiin...

Last, cmiiw...

Friday, 31 July 2015

Yamaha YZF R3 Buatan Indonesia Diulas di Majalah MCN











Yamaha YZF R3


Sudah bukan rahasia lagi kalau YIMM (Yamaha Indonesia Motor Manufacturing) kini memroduksi produk global, YZF R25 dan YZF R3. Salah satu yang palin baru tentunya YZF R3. Tapi sebagian kita mungkin masih bertanya apa iya sih Indonesia bisa mengekspor sepeda motor melalui YIMM ? Apalagi sampai ke Amerika sana ? Apalagi dikelas 'premium' ?.











MCN magazines edisi april 2015


Kebetulan waktu saya iseng-iseng baca e-book majalah lumayan kesohor dari negeri paman Sam, MCN dari motorcyclenews.com edisi april kemarin, ada artikel khusus yang membahas YZF R3. Kebetulan juga dalam artikel tersebut nama Indonesia disebut-sebut, di point pertama pula.


Sekedar artikel ringan saja. Last, cmiiw...

 

Yamaha YZF R3 Buatan Indonesia Diulas di Majalah MCN

Yamaha YZF R3

Sudah bukan rahasia lagi kalau YIMM (Yamaha Indonesia Motor Manufacturing) kini memroduksi produk global, YZF R25 dan YZF R3. Salah satu yang palin baru tentunya YZF R3. Tapi sebagian kita mungkin masih bertanya apa iya sih Indonesia bisa mengekspor sepeda motor melalui YIMM ? Apalagi sampai ke Amerika sana ? Apalagi dikelas 'premium' ?.


MCN magazines edisi april 2015

Kebetulan waktu saya iseng-iseng baca e-book majalah lumayan kesohor dari negeri paman Sam, MCN dari motorcyclenews.com edisi april kemarin, ada artikel khusus yang membahas YZF R3. Kebetulan juga dalam artikel tersebut nama Indonesia disebut-sebut, di point pertama pula.


Sekedar artikel ringan saja. Last, cmiiw...



Wednesday, 29 July 2015

Apa Iya Motuba (mobil tua bangka) Eropa itu rewelan ? Fakta atau Sekedar Opini ?











Peugeot 405SR, rakitan 1993


Buat orang awam didunia per-motuba-an (mobil tua bangka/mobkas/mebil bekas) seperti saya ini, lumayan mengejutkan melihat bandrol mobil sedan keluaran pabrikan Perancis-Peugeot, seri 405, 2000cc, rilis 1993, plus modif sederhana ala body kit lemans, cuma dihargai 14jt. Enggak lebih mahal dari motor matic jepang. Padahal secara fisik masih nampak bagus, plus tampilan sporty dan kondisi mesin yang relatif masih lumayan, harga segitu membuat saya hanya bisa geleng-geleng kepala setengah enggak percaya.

Kata beberapa mekanik sih, hal itu disebabkan karena mobil eropa itu rewel (perawatan susah) plus spare part yang mahal. Alhasil konsumen enggan untuk mengoleksinya, ujung-ujungnya harga jadi anjlok. Beda dengan mobil Jepang yang cenderung lebih gampang perawatannya selain itu juga spare part lebih mudah didapatkan dan dengan harga yang murah,... katanya.










Mercy tiger, xtra mentul-mentul (devianart.com)


Padahal sudah mahfum adanya bahwa mobil eropa itu lebih nyaman dibandingkan mobil jepang. Mentul-mentul lah pokoknya. Coba deh rasain mobil-mobil kayak mercy, bmw, volvo... pasti beda rasanya dengan mobil jepang. Pun dari sisi ergonomis, dengan tipe dan spek yang sama, biasanya mobil eropa juga lebih unggul. Performa ? mobil eropa lebih mantap dikendarai, istilah jawanya lebih antep enggak ampang, imho.

Lha iya, overall mobil eropa itu maknyus, terus isu negatif soal mobil eropa tersebut apa emang bener adanya ? atau sekedar kesimpulan berdasarkan pada opini-opini saja ? mosok sih rewelan jika secara kualitas saja mobil eropa lebih bagus ketimbang mobil jepang ? mosok sih susah perawatannya ? Susah dirawat karena ketika bermasalah susah cari spare part-nya ? Susah cari spare-part karena toko spare part jarang ready stok ? toko spare part gak mau nyetok karena permintaan pasar sedikit ? dan permintaan pasar yang sedikit membuat workshop-workshop enggan membuat spare part versi KW (gak seperti mobil jepang, spare part KW-nya banyak). Makanya spare part mahal karena harus aseli (gak ada yang jual versi KW), disamping itu barang juga gak ready stok jadi harus pesen dulu. Ah, lingkaran setan yang membunuh motuba eropa secara pelan-pelan. Lingkaran setan yang membuat citra motuba eropa sangat buruk.

Last, sekedar opini saya saja. cmiiw...
yang mau berbagi opini, monggo, saya persilahkan.



Apa Iya Motuba (mobil tua bangka) Eropa itu rewelan ? Fakta atau Sekedar Opini ?

Peugeot 405SR, rakitan 1993

Buat orang awam didunia per-motuba-an (mobil tua bangka/mobkas/mebil bekas) seperti saya ini, lumayan mengejutkan melihat bandrol mobil sedan keluaran pabrikan Perancis-Peugeot, seri 405, 2000cc, rilis 1993, plus modif sederhana ala body kit lemans, cuma dihargai 14jt. Enggak lebih mahal dari motor matic jepang. Padahal secara fisik masih nampak bagus, plus tampilan sporty dan kondisi mesin yang relatif masih lumayan, harga segitu membuat saya hanya bisa geleng-geleng kepala setengah enggak percaya.

Kata beberapa mekanik sih, hal itu disebabkan karena mobil eropa itu rewel (perawatan susah) plus spare part yang mahal. Alhasil konsumen enggan untuk mengoleksinya, ujung-ujungnya harga jadi anjlok. Beda dengan mobil Jepang yang cenderung lebih gampang perawatannya selain itu juga spare part lebih mudah didapatkan dan dengan harga yang murah,... katanya.


Mercy tiger, xtra mentul-mentul (devianart.com)

Padahal sudah mahfum adanya bahwa mobil eropa itu lebih nyaman dibandingkan mobil jepang. Mentul-mentul lah pokoknya. Coba deh rasain mobil-mobil kayak mercy, bmw, volvo... pasti beda rasanya dengan mobil jepang. Pun dari sisi ergonomis, dengan tipe dan spek yang sama, biasanya mobil eropa juga lebih unggul. Performa ? mobil eropa lebih mantap dikendarai, istilah jawanya lebih antep enggak ampang, imho.

Lha iya, overall mobil eropa itu maknyus, terus isu negatif soal mobil eropa tersebut apa emang bener adanya ? atau sekedar kesimpulan berdasarkan pada opini-opini saja ? mosok sih rewelan jika secara kualitas saja mobil eropa lebih bagus ketimbang mobil jepang ? mosok sih susah perawatannya ? Susah dirawat karena ketika bermasalah susah cari spare part-nya ? Susah cari spare-part karena toko spare part jarang ready stok ? toko spare part gak mau nyetok karena permintaan pasar sedikit ? dan permintaan pasar yang sedikit membuat workshop-workshop enggan membuat spare part versi KW (gak seperti mobil jepang, spare part KW-nya banyak). Makanya spare part mahal karena harus aseli (gak ada yang jual versi KW), disamping itu barang juga gak ready stok jadi harus pesen dulu. Ah, lingkaran setan yang membunuh motuba eropa secara pelan-pelan. Lingkaran setan yang membuat citra motuba eropa sangat buruk.

Last, sekedar opini saya saja. cmiiw...
yang mau berbagi opini, monggo, saya persilahkan.



Tuesday, 28 July 2015

Terindikasi Mengidap Hydrochepalus, Honda Sonic Bakalan Susah Laku ?









Siluet Honda Sonic 150 Reborn




Pada awalnya saya begitu antusias mengikuti perkembangan calon gacoan baru Astra Honda Motor, Sonic 150. Fitur wow plus mesin dohc yang digendongnya cukup memberi harapan bahwa jagoan baru ini bakalan mampu berbicara banyak ketika dihadapkan dengan kompetitor, Suzuki Satria FU.

 







headlamp kebesaran




Namun opini berbalik manakala bocoran gambar tergamblang menampilkan sesosok ayago berbalut striping khas Honda, Repsol, dengan headlamp yang kurang proporsional. Cenderung kebesaran, dan terasa sangat merusak tampilan. Apakah karena angle kamera yang tidak pas ? ataukah memang ayago honda ini benar2 mengidap hydrochepalus ?. sebagaimana para pendahulunya yang gagal di pasaran, sebut saja CS1 atau New Mega Pro ?

 

Jika memang benar mengidap hydrochepalus maka opini yang membuncah akan harapan munculnya ayago berlabel sayap kepak dengan tampilan ganteng maksimal pupus sudah. Enggak jadi joss... dan bisa jadi kisah pilu pengidap hydrochepalus pendahulu bakalan terulang pada ayago baru ini. Enggak bakal laku...

 







Honda CS1, powerfull tapi gak laku !




Lho, tapikan ini pake mesin dohc plus fitur yang wow ? benar, nampak sangat powerfull dan menjanjikan. Tapi ingat, CS1 dulupun dibekali mesin stroke up yang bengis, fitur yang lebih wow, konsol digital, dual disc brake, bla..bla..blaa... hasilnya ? suntik mati ! begitu juga dengan New Mega Pro, facelift yang dilakukan sangat frontal, jauh banget jika dibandingkan dengan pendahulu jadulnya.Dari rem cakram belakang, fitur monoshock sampe konsol semi digitalpun disematkan... hasilnya ? penjualan serreeettt... masih bagusan penjualan megapro hiu malah. Semua gara2 ukuran headlamp yang kebesaran, gak proporsional blas.

 
Lalu apakah Honda Sonic 150 inipun akan bernasib sama ? menilik uraian premature diatas, bisa jadi iya. Tapi untuk pastinya... waktu yang akan menjawabnya.Last, cmiiw...




Terindikasi Mengidap Hydrochepalus, Honda Sonic Bakalan Susah Laku ?

Siluet Honda Sonic 150 Reborn
Pada awalnya saya begitu antusias mengikuti perkembangan calon gacoan baru Astra Honda Motor, Sonic 150. Fitur wow plus mesin dohc yang digendongnya cukup memberi harapan bahwa jagoan baru ini bakalan mampu berbicara banyak ketika dihadapkan dengan kompetitor, Suzuki Satria FU.

headlamp kebesaran
Namun opini berbalik manakala bocoran gambar tergamblang menampilkan sesosok ayago berbalut striping khas Honda, Repsol, dengan headlamp yang kurang proporsional. Cenderung kebesaran, dan terasa sangat merusak tampilan. Apakah karena angle kamera yang tidak pas ? ataukah memang ayago honda ini benar2 mengidap hydrochepalus ?. sebagaimana para pendahulunya yang gagal di pasaran, sebut saja CS1 atau New Mega Pro ?

Jika memang benar mengidap hydrochepalus maka opini yang membuncah akan harapan munculnya ayago berlabel sayap kepak dengan tampilan ganteng maksimal pupus sudah. Enggak jadi joss... dan bisa jadi kisah pilu pengidap hydrochepalus pendahulu bakalan terulang pada ayago baru ini. Enggak bakal laku...

Honda CS1, powerfull tapi gak laku !
Lho, tapikan ini pake mesin dohc plus fitur yang wow ? benar, nampak sangat powerfull dan menjanjikan. Tapi ingat, CS1 dulupun dibekali mesin stroke up yang bengis, fitur yang lebih wow, konsol digital, dual disc brake, bla..bla..blaa... hasilnya ? suntik mati ! begitu juga dengan New Mega Pro, facelift yang dilakukan sangat frontal, jauh banget jika dibandingkan dengan pendahulu jadulnya.Dari rem cakram belakang, fitur monoshock sampe konsol semi digitalpun disematkan... hasilnya ? penjualan serreeettt... masih bagusan penjualan megapro hiu malah. Semua gara2 ukuran headlamp yang kebesaran, gak proporsional blas.

Lalu apakah Honda Sonic 150 inipun akan bernasib sama ? menilik uraian premature diatas, bisa jadi iya. Tapi untuk pastinya... waktu yang akan menjawabnya.

Last, cmiiw...


Solusi Mengatasi Gadget tidak Bisa di-charge aka. Baterai tidak Ngisi

[caption id="attachment_1074" align="aligncenter" width="409"]Charging gadget bermasalah ? (newtrent.com) Charging gadget bermasalah ? (newtrent.com)[/caption]

Bukan rahasia kalau gadget sekarang,  apakah itu tablet maupun smartphone, pasti boros akan daya. Boros baterai, hingga kebutuhan akan powerbank pun kian hari semakin meningkat saja. Hal ini tentu tak lepas karena aktifitas dengan menggunakan gadget sendiri sangat tinggi. Bahkan boleh dibilang gak ada mode sleep pada gadget jaman sekarang, always standby.
Masalahnya muncul manakala gadget tiba-tiba tidak bisa di-charge, logo baterai hidup-nyala tapi daya pada gadget tidak bertambah sekalipun sudah di-charge dalam kurun waktu yang lama. Kalo sudah begini, segala macam powerbank pun tiada guna, stuck, gak cukup ngangkat untuk menghidupkan gadget.

[caption id="attachment_1076" align="aligncenter" width="418"]charger-blackberry-300x295 Ampere kecil (gadoga.com)[/caption]

So, what's the problem ? besar arus (I) dengan satuan ampere (A) pada cherger yang terlalu kecil bisa jadi menjadi salah satu sebab gadget tidak bisa di-charge. Dimana arus (I) ampere tidak cukup besar/kuat untuk menjejalkan tegangan kedalam baterai. Seperti kita ketahui bahwa kebanyakan charger bawaan pabrik memiliki arus (I) ampere (A) yang sangat kecil, yaitu berkisar diangka 300mA (0.3Ampere) sampai 750mA (0.75Ampere). Jarang sekali kita menemukan charger bawaan dengan kapasitas arus (I)  ampere (A) diatas 1.0Ampere. Padahal disisi lain spesifikasi gadget makin hari semakin tinggi, yang tentunya membutuhkan dukungan daya yang tinggi pula. Baterai sering habis,  sering nge-charge. Jika charger trouble, jelas itu masalah.

[caption id="attachment_1077" align="aligncenter" width="460"]Ampere lebih besar (xrismantoz.wordpress.com) Ampere lebih besar (xrismantoz.wordpress.com)[/caption]

Solusinya sebenarnya gampang saja. Kita cukup mencari charger dengan besar arus (I)  ampere (A) tinggi, 1.5A sampai 3.0A cukuplah. Biasanya besaran segitu bisa kita dapati pada charger versi lama. Coba cari saja, kali aja ada charger second tak terpakai yang masih bagus. Kalau tidak ada, kita bisa membelinya ditoko-toko elektronik terdekat. Jika masih juga tidak ditemukan, DIY-nan !!!... Do It Yourself,  gawe dewe,  bikin sendiri. Silahkan mencobanya,  semoga berhasil.
Last, cmiiw...
#artikel terkait di sukanyamotor.com

Solusi Mengatasi Gadget tidak Bisa di-charge aka. Baterai tidak Ngisi

Bukan rahasia kalau gadget sekarang,  apakah itu tablet maupun smartphone, pasti boros akan daya. Boros baterai, hingga kebutuhan akan powerbank pun kian hari semakin meningkat saja. Hal ini tentu tak lepas karena aktifitas dengan menggunakan gadget sendiri sangat tinggi. Bahkan boleh dibilang gak ada mode sleep pada gadget jaman sekarang, always standby.

Masalahnya muncul manakala gadget tiba-tiba tidak bisa di-charge, logo baterai hidup-nyala tapi daya pada gadget tidak bertambah sekalipun sudah di-charge dalam kurun waktu yang lama. Kalo sudah begini, segala macam powerbank pun tiada guna, stuck, gak cukup ngangkat untuk menghidupkan gadget.

So, what's the problem ? besar arus (I) dengan satuan ampere (A) pada cherger yang terlalu kecil bisa jadi menjadi salah satu sebab gadget tidak bisa di-charge. Dimana arus (I) ampere tidak cukup besar/kuat untuk menjejalkan tegangan kedalam baterai. Seperti kita ketahui bahwa kebanyakan charger bawaan pabrik memiliki arus (I) ampere (A) yang sangat kecil, yaitu berkisar diangka 300mA (0.3Ampere) sampai 750mA (0.75Ampere). Jarang sekali kita menemukan charger bawaan dengan kapasitas arus (I)  ampere (A) diatas 1.0Ampere. Padahal disisi lain spesifikasi gadget makin hari semakin tinggi, yang tentunya membutuhkan dukungan daya yang tinggi pula. Baterai sering habis,  sering nge-charge. Jika charger trouble, jelas itu masalah.

Solusinya sebenarnya gampang saja. Kita cukup mencari charger dengan besar arus (I)  ampere (A) tinggi, 1.5A sampai 3.0A cukuplah. Biasanya besaran segitu bisa kita dapati pada charger versi lama. Coba cari saja, kali aja ada charger second tak terpakai yang masih bagus. Kalau tidak ada, kita bisa membelinya ditoko-toko elektronik terdekat. Jika masih juga tidak ditemukan, DIY-nan !!!... Do It Yourself,  gawe dewe,  bikin sendiri. Silahkan mencobanya,  semoga berhasil.

Last, cmiiw...
#artikel terkait di sukanyamotor.com


Solusi Gadget tidak Bisa Nge-Charge aka. tidak Bisa Ngisi

itorch-e_1_1

Charging gadget (newtrent.com)


Tips singkat aja. Jika suatu ketika gadget brader semua tiba-tiba mogok di-charge, alias daya baterai gak nambah sekalipun waktu nge-charge sudah berjam-jam atau dengan kata lain tidak bisa ngisi ke baterainya, maka cobalah untuk mengganti charger dengan arus/ampere (A) yang lebih tinggi.


charger-blackberry

Ampere kecil (gadoga.com)


Kebanyakan charger yang beredar dipasar atau standard bawaan pabrik biasanya besar arus/ampere (A) hanya sekitar 500mA atau 0.5Ampere saja, terlalu kecil. Ketika gadget (tablet/smartphone) masih seger alias masih relatif baru mungkin lancar-lancar saja nge-charge-nya, masalah baru muncul ketika gadget mulai berumur. Pada kondisi tersebut butuh dorongan arus/ampere (A) lebih untuk memasukkan tegangan ke dalam baterai agar bisa ngisi.


original

Ampere lebih besar (xrismantoz.wordpress.com)


Charger dengan arus/ampere (A) yang lebih besar, 1Ampere, 1.5Ampere... dapat kita jumpai pada charger2 lawas. Tapi klo memang brader semua sudah gak nyimpen charger-charger bekas itu, coba deh cari di toko-toko elektronik. Kalau belum juga nemu, DIY-an saja (DIY=Do It Yourself) atau nggawe dewe. Semoga berhasil.


Last, cmiiw...